
Penawar rejo – Banjar Margo, (13 Desember 2017) : Dalam rangka ikut serta dalam kegiatan yang sedang digalakkan oleh bupati Tulang Bawang yaitu bergerak melayani masyarakat (BMW) maka lembaga-lembaga yang ada di kampung Penawar rejo ikut berpatisipasi dalam kegiatan Jumat bersih. lembaga yang turut hadir yaitu kader posyandu, PKK dan karang taruna.

Menurut ketua PKK ibu Aksarin kegiatan PKK untuk mendukung program bupati sangat banyak sekali dan yang sudah dilakukan untuk sementara ini PKK melaksanakan kegiatan Senam BMW dan ikut aktif dalam kegiatan jum’at bersih ini sekaligus membuat lahan untuk penanaman toga, beliau juga berharap agar para kader PKK untuk kegiatan berikutnya dapat hadir semua walaupun sekarang masih ada kegiatan yang lainnya.

Selain Kader PKK ada juga Kader Posyandu yang turut dalam kegiatan jumat bersih ini selain membersihkan halaman Posyandu juga kader digiring oleh ibu bidan untuk membersihkan lingkungan Poskeskam agar lebih bersih sehingga warga yang datang untuk berobat ke Pos kesehatan Kampung (poskeskam) ini merasa nyaman, segar dan indah di pandang sehingga dapat membuat sugesti untuk pasien agar merasa lebih sehat.

Sedangkan Karang taruna walaupun semua tidak hadir tetapi menurut salah satu pengurus karang tauna bahwa inilah wujud dari lembaga karang taruna bahwa dalam mendukung kampung untuk mensukseskan semua program kampung dan juga program kabupaten.